Preaload Image

DUGDERAN TANDA RAMADHAN TELAH TIBA

Mewakili Kelurahan Kranggan Kec. Semarang Tengah, SMAKD dengan budaya Thionghoa siap memeriahkan acara DUGDERAN - 31032022

Dug…dug dug dug dug…begitu suara bedug ketika bapak Wali Kota Semarang, Bpk Hendy memukulnya pada upacara DUGDERAN pada hari Kamis, 31 Maret 2022.  Dugderan adalah festival tahunan yang menjadi ciri khas Kota Semarang. Festival itu diadakan guna menyambut datangnya bulan suci Ramadan. Festival ini menjadi semacam pesta rakyat yang dihadiri oleh masyarakat dari berbagai lapisan, baik tua muda, kalangan atas bawah dan juga dari berbagai kelompok etnis. 
Dalam kesempatan ini SMA KEBON DALEM ditunjuk untuk mewakili Kelurahan Kranggan, Kecamatan Semarang Tengah, untuk memeriahkan kegiatan dugderan ini, dengan menampilkan budaya Thionghoa. Hanya untuk tahun ini mengingat masih dalam kondisi pandemi, dugderan dilaksanakan tanpa pawai. Meski demikian antusias dan spirit masyarakat sangat lah besar dengan adanya acara DUGDERAN ini. 
Selamat mempersiapkan dan memasuki bulan Ramadhan. Gusti Paring Berkah.

Leave A Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *